Tips Mudah Mendesain Website dan Blog untuk Pemula

Banyak anggapan bahwa pekerjaan mendesain website adalah pekerjaan rumit yang harus dilakukan oleh seorang desainer dalam waktu yang tidak sebentar. Pernyataan  ini tidak salah, namun anda juga dapat menjadi desainer untuk website atau blog pribadi anda. Tentu saja bukan design website dari awal yang saya maksud, namun design website atau blog dengan cara memadu-padankan komponen-komponen blog agar didapat sebuah blog dengan desain yang cantik.
Good vs Bad Design
Good vs Bad Design

1. Theme

Theme yang disediakan di dalam layanan blog biasanya adalah theme terpilih dari sekian banyak theme yang ada di internet. Anda bisa saja menggunakan theme dari luar untuk blog anda di blogspot, namun theme yang bisa anda pilih dari dalam blogspotnya sendiri sebenarnya sudah cukup baik untuk anda. Baik dari sisi kompabilitas, responsif, dan mendukung SEO. Sementara jika anda adalah penguna wordpress, theme yang diambil dari katalog resmi wordpress akan secara rutin mendapat update. Jika theme yang anda gunakan adalah theme dari luar layanan blog, anda belum tentu mendapat keuntungan ini.
Beberapa hal yang bisa dipertimbangkan :
  • Trend theme (trend 2014 adalah theme blog design flat)
  • Responsivitas theme
  • Jenis blog (text blog, photo blog, magazine blog)
  • Tema blog (yang bisa berpengaruh pada warna blog, jenis font, dll)

2. Widget

Sama seperti theme, banyak sekali widget yang bisa anda gunakan untuk mempercantik blog anda. Namun mengisi blog dengan banyak widget akan memperlambat proses loading website anda, apalagi jika widget tersebut diambil dari luar layanan blognya.
Beberapa hal yang bisa dipertimbangan :
  • Semakin sedikit widget, semakin cepat loading blog
  • Fungsi widget (widget jam misalnya, tidak perlu ada karena semua orang yang membuka blog anda jelas sudah memiliki jam di komputer atau smartphone nya)
  • Music widget (semua orang memiliki lagu favoritnya sendiri, tidak udah paksa pengunjung blog anda untuk mendengarkan lagu favorit anda)

3. Font

Sejak meluncurkan interface baru untuk dashboardnya, anda yang menggunakan platform blog blogspot dapat mengganti semua font yang ada dalam blog anda dengan font yang anda pilih. Mulai dari font standar seperti Arial, Tahoma, dan Verdana, sampai font yang rumit sedemikian rupa. Tidak salah anda menggunakan font apapun untuk blog anda, namun belum tentu pembaca anda akan menyukai juga font tersebut. Jika anda ingin mengganti font bawaan theme, pastikan agar font penggantinya lebih mudah untuk dibaca daripada font sebelumnya.

Beberapa hal yang bisa dipertimbangkan :
  • Target blog (Gunakan font standar untuk website info dan berita, font comic sans untuk blog curhat misalnya)
  • Perbandingan besar kecil antara font yang satu dengan font yang lain
  • Semakin sedikit font yang digunakan dalam suatu blog, semakin cepat loadingnya

4. Flash

HTML5 dikabarkan akan menjadi pengganti kuat dari flash yang berat dan membutuhkan waktu loading yang tidak sedikit. Namun saat ini masih banyak website yang didalamnya memiliki komponen flash. Mungkin widgetnya, mungkin iklannya, atau mungkin keseluruhan website itu sendiri adalah flash.
Saran : Minimalisasi semua widget yang merupakan widget flash. Jika keseluruhan blog adalah flash, ganti layanan blog anda, karena saat ini Google belum bisa meng-index flash.

5. Iklan

Semakin banyak website yang memiliki target untuk mendapatkan uang dari internet, maka dipasangkan banyak script iklan diwebsitenya. Sayangnya, banyak sekali yang dalam menempatkan iklan tersebut tidak memperhatikan design blognya sendiri. Mulai dari iklan pop up, hingga jebakan klik. Menggunakan iklan dengan cara semacam ini bisa membuat anda di banned dari layanan iklan yang anda ikuti, juga dapat merusak design cantik blog anda yang mengakibatkan larinya pengunjung.
Berikut beberapa hal yang bisa dipertimbangkan :
  • Ikuti aturan Google Adsense (maksimal 3 iklan dalam satu halaman)
  • Jangan gunakan iklan pop up atau mengambang
  • Letakkan iklan pada spot yang mudah dilihat dan diakses pengunjung

Kelima poin diatas dapat menjadi arahan untuk semua pemilik blog atau website dalam men-design blog nya dengan mudah. Yang harus diingat, tampilan blog tidak harus penuh dengan segala pernak-pernik kesukaan pribadi, karena belum tentu pengunjung yang datang membutuhkan segala pernak-pernik tersebut :)

No comments: